Jual Murah, Waskita Lelang Apartemen Istana Sahid dengan Limit Rp 1,79 miliar
Tempias.com, JAKARTA – PT Waskita Karya (persero) Tbk. (IDX: WSKT) terus mengurangi beban perusahaan dengan mengurangi aset non produktif.
Setelah melego berbagai jalan tol termasuk proyek properti, kini Waskita masuk dalam menata inventaris perusahaan. Salah satunya dengan melakukan penjualan sukarela atas aset perusahaan.
Dalam pengumumannya hari ini, Rabu, 9 Februari 2022, Waskita mengumumkan akan menjual secara lelang sukarela apartemen di Istana Sahid seluas 144,38 meter persegi.
Apartemen yang diperoleh pada 10 Oktober 1997 itu akan dilelang dengan limit Rp 1,79 miliar dan uang jaminan Rp 895,5 juta.
Saat yang sama, Waskita juga melelang satu unit Toyota Camry tahun 2012 dengan pelat nomor B 2357 RFS. Mobil yang lumrah digunakan para menteri ini dilelang dengan limit Rp 118 juta dan jaminan Rp 59 juta.
BACA JUGA: Gebrakan Waskita (IDX: WSKT) & Transaksi Afiliasi di Awal Tahun Macan Air
“Pelaksanaan lelang melalui internet dengan jenis penawaran tertutup tanpa kehadiran peserta lelang pada hari Rabu tanggal 16 Februari 2022 dengan batas akhir penawaran pada pukul 10.15 WIB waktu server,” tulis manajemen Waskita dalam pengumumannya.
Peserta yang berminat akan aset properti dan kendaraan dari Waskita ini dapat mengajukan penawaran melalui domain lelang.go.id.
Sementara itu, situs agen properti rumah.com melansir, saat ini Istana Sahid ditawarkan dengan harga jual Rp 3,5 miliar hingga Rp 7,5 miliar. Saat berita ini diturunkan, rumah.com memiliki 11 penawaran penjualan dan 5 penawaran sewa dengan rentang Rp 24 juta hingga Rp 42,6 juta per bulan.