Investor Tambang Emas Woyla Aceh Minerals & Iriana Mutiara Idenburg Lepas Kepemilikan
Tempias.com, JAKARTA – Pemegang saham PT Mutiara Mitramin, pemilik 2,5 persen saham pada tambang emas Woyla Aceh Minerals mengumumkan menjual kepemilikannya.
Woyla Aceh Minerals memiliki izin eksplorsi di hutan Geumpang Kabupaten Pidie, Daerah Istimewa Aceh.
Data Kementerian ESDM dalam profil Modi menjelaskan Woyla Aceh Minerals dimiliki oleh 4 entitas yakni Woyla Aceh Ltd (80 persen) yang beralamat di Pulau Cayman, Quralon Pte. Ltd (15 persen) dengan alamat Singapura, PT Mutiara Mitramin (2,5 persen) dan PT Indo Noble Abadi (2,5 persen).
Perusahaan ini mulanya dipimpin oleh Kasudjono Harianto. Saat ini Presiden Direktur dipimpin Kang San Lae.
BACA JUGA: Update Daftar Saham Coal (Batu Bara) 2021 dari Indeks IDXEnergy BEI
Saat yang sama, juga diumumkan PT. Mutiara Iriana Jaya (MIJ) dan PT Indo Noble Abadi (INA) juga melepas kepemilikan sahamnya. MIJ dan INA masing-masing pemilik 2,5 persen saham PT Iriana Mutiara Indenberg.
Iriana Mutiara Indenberg merupakan memegang izin eksplorasi emas di Kabupaten Keerom, Papua. Disebut-sebut cadangan yang ditemukan di Keerom ini setara dengan cadangan emas milik Newmont di Batu Hijau, Nusa Tenggara Barat.
Iriana Mutiara Indenberg dipimpin oleh Kang San Lae sebagai Presiden Direktur. Sedangkan Jong Kim Kiam sebagai Presiden Komisaris.
BACA JUGA: Astra Ventura Pailitkan Adhi Wijayacitra Pemasok Sepeda Motor Honda
Pengumuman ketiga perusahaan tidak menyebutkan investor yang akan mengambil alih kepemilikan mereka. Termasuk besaran nilai transaksi.
“Kepada pihak-pihak yang keberatan atas rencana pengambilalihan tersebut dapat mengajukan keberatan secara tertulis selambat-lambatnya 14 har kalender sejak tanggal pengumuman,” tulis kedua perusahaan dalam pengumuman bertanggal 23 Juli 2021.
Semua perusahaan tambang emas ini beralamat di Wisma GKBI LT. 12 Suite 1218 JL. Jend. Sudirman No. 28, Jakarta Pusat.
Pingback: Ciutkan Utang, Anak Usaha Bumi Resources (IDX: BRMS) Terbitkan Saham Rp 563 miliar - Tempias.com